Kolaka, KN – Sekitar 5 kilo meter Jalan di Desa Polenga Kecamatan Watubangga Kabupaten Kolaka rusak. Kerusakan terjadi dipicu akibat intensitas curah hujan yang begitu tinggi. Selain hujan, kondisi jalan diperparah akibat aktifitas kendaraan angkutan hasil bumi yang melalui jalan tersebut sangat padat.
Kepala Desa Polenga, Paci yang ditemui mengatakan potensi kerusakan jalan di Desa Polenga pada musim penghujan memang sangat tinggi sebab selain aktifitas kendaraan pengangkut hasil bumi dari Desa Polenga yang cukup padat, juga tidak adanya jalan alternatif yang menghubungkan antar desa polenga ke desa lainnya termasuk ke ibu kota Kecamatan Watubangga.
“ Jadi kalau musim penghujan potensi kerusakannya memang besar, sebab jalan ini hanya jalan perkerasan dan tidak diaspal. Selain itu, karena jalannya ini membelah areal persawahan jadi bisa dipastikan jika musim hujan dasar jalannya pasti labil dan memicu kerusakan badan jalan,” terang Paci.
Beruntung tahun ini, kata Kades Polenga pihaknya telah menganggarkan perbaikan jalan tersebut melalui Dana Desa (DD) tahun 2022
“ Kita sudah melakukan survei pada kondisi jalan yang rusak parah sekitar 2 kilo meter dan rencananya akan ditambah dengan swadaya pemerintah dan warga sekitar 1 kilometer. Jadi tahun ini kita akan mengerjakannya sepanjang 3 kilo meter. hanya menunggu intensitas hujan menurun. Insya Allah Jika kondisi cuaca sudah mengering maka kami segera melakukan perbaikan pada jalan yang kondisinya sangat rusak,” pungkasnya. (rul)